Home » » Desperindag Boyolali Tutup 3 Pasar Mangkrak

Desperindag Boyolali Tutup 3 Pasar Mangkrak

Written By Boyolalikita on Kamis, 20 Oktober 2016 | 00.41.00

Tiga pasar tradisional yang selama ini mangkrak, secara resmi ditutup Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Boyolali. Aset ketiga pasar tersebut segera diserahkan ke Dinas Pendapatan Pengelolaan Kekayaan dan Aset Daerah (DPPKAD) setempat.

Tiga pasar yang selama ini mangkrak ditinggalkan para pedagang yakni Pasar Teras Kecamatan Teras, Pasar Walen di Kecamatan Simo dan Pasar Putat yang ada di Kecamatan Andong. Ketiga pasar tersebut saat ini sudah tidak ada lagi aktivitas perdagangan dan hanya tersisa papan namanya saja.
Bahkan untuk Pasar Walen dan Putat, saat ini hanya tersisa lahan kosong saja. Sementara di Pasar Teras, meski masih ada bangunan kios, sudah dianggap tidak memiliki nilai aset bangunan karena kondisinya sudah rusak. joglo semar
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. BOYOLALI KOMUNITAS - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger