Home » » Sampah di Boyolali Akan Dikonversi Menjadi Sumber Energi

Sampah di Boyolali Akan Dikonversi Menjadi Sumber Energi

Written By Boyolalikita on Senin, 18 Januari 2016 | 19.42.00

Dinas Pekerjaan Umum dan Energi Sumberdaya Mineral (DPU ESDM) Boyolali berencana memanfaatkan sampah di Tempat pembuangan akhir (TPA) Winong untuk dikonversi menjadi energi menggunakan sistem sanitary landfill. 

Kabid Cipta Karya DPU ESDM Boyolali, Arif Gunarto, Senin (18/1) memaparkan, pihaknya berencana menerapkan konsep waste to energy, yakni dari sampah yang tak berguna dan hanya menjadi sumber pencemaran lingkungan untuk dimanfaatkan sebagai sumber penghasil energi dengan sistem sanitary landfill untuk memproduksi gas metana dari sampah. Cara pengelolaan sampah tersebut dinilai cukup tepat untuk mengurangi dampak negatif penumpukan sampah di TPA.

"TPA yang hanya menimbun sampah saja tanpa dimanfaatkan kurang memberikan dampak positif ke masyarakat dan lingkungan," terangnya.

Berdasar dari penelitian awal, dengan volume sampah yang masuk ke TPA seluas 3,7 hektare tersebut mencapai sedikitnya sebanyak 100 meter kubik per hari, perkiraan produksi gas metana yang dihasilkan dengan sistem sanitary landfill dari pemanfaatan sampah cukup tinggi untuk dikonversi menjadi sumber energi, semisal energi listrik. 

"Kami telah berkoordinasi dengan Badan Lingkungan Hidup (BLH) Boyolali untuk merealisasikan produksi gas metana yang berasal dari sampah," ujarnya. 
Sebagai tahap awal realisasi rencana tersebut, pihaknya akan menyiapkan instalasi secara bertahap untuk rencana konversi energi tersebut, semisal penyediaan alat pencacah atau pemilah sampah. Para pemulung di TPA juga telah dilatih untuk memilah-milah berbagai jenis sampah, semisal sampah organik dan an-organik serta jenis sampah apa saja yang bisa didaur ulang.

Selain rancana pemanfaatan sampah di TPA Winong, pihaknya juga akan meningkatkan fungsi TPA Karanggede yang luasanya mencapai 5.000 meter persegi agar mampu menampung sampah utamanya dari wilayah Boyolali utara, seperti wilayah sekitar Kecamatan Klego, Andong, Wonosegoro, dan Kemusu. 


Kr
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. BOYOLALI KOMUNITAS - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger